Wednesday, February 8, 2012

Ikrar Antikorupsi

         Sekarang ini Negara Indonesia mengalami krisis moral yang sangat parah. Banyak orang-orang yang dipercaya untuk membangun negeri ini malah menghancurkan kepercayaan itu. Mereka menyakiti hati rakyat dengan melakukan korupsi. Untuk menghilangkannya memang harus dilakukan pemberantasan terhadap tindakan-tindakan korupsi.Tapi saya percaya untuk benar-benar memusnahkannya adalah tekad dari orang-orang yang dipercaya mengurus negara untuk tidak melakukan korupsi. Karena saya kemungkinan akan menjadi peagawai di kementrian keuangan, saya berpikir untuk memiliki tekad itu. Saya juga berharap tekad ini menular kepada yang lain karena kekuatan bersamalah yang akan menghapus korupsi di negara ini.
 Maka , saya ,Alexander Fransiskus Asisi , mahasiswa tingkat III Sekolah Tinggi Akuntansi Negara berikrar :


" Saya tidak akan melakukan tindakan korupsi dalam peran saya sebagai Pegawai Negeri Sipil Kementerian Keuangan nantinya"